Mudik Essential : Aishaderm Moisturizing Facial Wash & Aishaderm Healty White Moisturizer Body Lotion

Assalamualaikum semua! 
Tanpa kerasa bulan Ramadhan ini hampir berakhir, dan yang ditunggu-tunggu tentunya, mudik! Setiap tahun aku sendiri pasti mudik ke Jawa Tengah, dan tahu sendiri kan bagaimana suasana pas mudik apalagi yang menggunakan kendaraan pribadi. Bermacet-macetan selama berjam-jam, tentunya selain bosan, kulit juga menjadi kering karena terpapar debu dan kotoran sepanjang perjalanan. Eits, tapi itu cerita lama, sekarang aku punya 2 produk yang bisa membasmi segala kegalauan kita selama mudik lebaran, yaitu dari Aishaderm yang merupakan skincare pertama di dunia yang mengandung ekstrak kurma sebagai bahan utamanya.
Ada 2 produk dari Aishaderm yang wajib kalian cobain selama mudik yaitu Aishaderm Moisturizing Facial Wash & Aishaderm Healty White Moisturizer Body Lotion. Kenapa? karena produk ini sudah tersedia di Indomaret di seluruh Indonesia. Jadi gampang banget ditemukan dimana saja, terutama yang mudik lewat jalur darat, pasti tiap pengkolan nemu Indomaret hehehe.
Kedua produk ini punya bentuk yang serupa, mulai dari ukuran 100 ml sampai ke bagian tutup botolnya yang merupakan flip top. Tapi tenang, saat aku coba bawa traveling, tutupnya sangat rapat dan isinya gak bocor.
Aishaderm Moisturizing Facial Wash 
Dikemas dengan botol bernuansa putih dengan tutup hijau, kemasannya yang simpel bikin aku tambah suka.
Ingredients
Dan kalau dilihat kandunganya sudah free SLS, yay!
Untuk cairannya sendiri berwarna putih bening dan dengan aroma yang nyegerin banget, teksturnya sendiri seperti gel.
Saat aku aplikasikan ke wajah, karena tidak mengandung SLS jadi busanya gak terlalu banyak. Aku suka facial wash free SLS adalah gak membuat kulitku terasa "ketarik" atau kering setelah digunakan. Kemudian aromanya juga calm dan nyegerin, pokoknya kalau habis aku langsung repurchase lagi hehehe.

Aishaderm Healty White Moisturizer Body Lotion
Produk berikutnya yang wajib aku bawa saat mudik adalah Aishaderm Healty White Moisturizer Body Lotion. Selain mengandung ekstrak kurma, body lotion ini juga mengandung antioksidan botanical ekstrak Kakandu dan Olive Oil yang bisa mencerahkan dan menjaga kelembapan kulit.
Ingredients
Tekstur body lotionnya sendiri cukup kental dengan aroma fruty yang segar. Saat diratakan hasil akhinrya langsung menyerap di kulit dan saat digunakan setelah berwudhu pun hasilnya gak lengket. Bisa dilihat di foto diatas, kulitku yang sedikit kering langsung berubah menjadi lembab. Psst saat acara Hijrah bersama Aishaderm, produk ini jadi favorit semua finalis lho!
Aku sangat menyarankan kalian untuk mencoba 2 produk dari Aishaderm karena mudah ditemukan dan harganya juga terjangkau. Untuk kedua produk ini masing-masing harganya dibawah Rp.30.000, masih terjangkau kan? Gimana, apakah kalian tertarik mencoba produk Aishaderm? kalian bisa kunjungi situs resmi dan Instagram mereka, Aishaderm juga sering mengadakan giveaway, jangan lupa ikutan ya!












0 comments:

Posting Komentar