Review : PLDQ Aquaporin Concentrate Ampoule & PLDQ Aquaporin Water Cream (LyneKorea)


Assalamualikum semuanya~
Sudah lama gak berjumpa di blogku ini hehehe, kali ini aku berkesempatan mencoba salah satu skincare baru dari Korea, nama brandnya sendiri yaitu Pieldique, Pieldique sendiri diambil dari gabungan bahasa Spanyol yaitu kata Piel yang artinya kulit dan Dique yang artinya bendungan, lucu juga ya konsepnya?

Nah 2 skincare yang aku coba ini yaitu dari seri Aquaporin yaitu PLDQ Aquaporin Concentrate Ampoule & PLDQ Aquaporin Water Cream

Nama : PLDQ Aquaporin Concentrate Ampoule
Produsen : pldq korea
Netto : 40 ml



Ampoule ini dikemas dalam jar kaca dengan pipet, kemasannya bernuansa kecoklatan cenderung gelap. Dengan desain yang simpel dan cukup astetik, sayangnya karena kemasannya seluruhnya kaca menjadikan ampule ini cukup berat kalau dibawa traveling.


Ingredient :
Purified water, Butylene glycol, Propanediol, Glyceeth-26, 1,2-Nucleic acid diol, Glyceryl glucoside (5,300 ppm), glycerin, C12-14 pares-12, Carbomer, Tromethamine, Allantoin, Polyquaternium-51, Sodium Hyaluronate (100 ppm), Hydroxypropyltrimonium Hyaluronate (10 ppm), Sodium acetylated hyaluronate (1 ppm), Hyaluronic acid (0.25 ppm), Sodium hyaluronate crosspolymer (0.1 ppm), Potassium hyaluronate (0.02 ppm), Orange peel oil, Sodium citrate, Citric acid, Disodium EDTA, Ethylhexyl glycerin, fragrance


Seperti yang aku jelaskan di atas, untuk mengambil ampoule nya sendiri kita menggunakan pipet. Pipetnya juga berbahan kaca, uniknya bagian ujung pipetnya melengkung ke bawah. Jarang sekali aku menemukan bentuk pipet seperti ini, jadi terasa lebih mudah saat mencoba mengaplikasikan di kulit.


Tekstur ampoulenya sendiri cukup watery dan sangat mudah meresap dan gak meninggalkan rasa lengket. Aromanya sendiri sangat calm dan nyaman banget saat diaplikasikan di kulit wajah, bikin semanagt skincarean pas apagi dan malam hari.

Nama : PLDQ Aquaporin Water Cream
Produsen : pldq korea
Netto : 50 gr


Produk berikutnyan yang aku coba yaitu  PLDQ Aquaporin Water Cream. Dengan kemasan pot berbahan kaca dan masih sama dengan kemasan ampoulenya yaitu kecoklatan. Kemasannya sangat kokoh dan cukup berat juga apalagi kalau dibawa traveling hehehe.

Ingredient :
Purified Water, Glycerin, Cyclopentasiloxane, Samicroethyl 1 2 Sandaieul, PEG-10 Dimethicone / Vinyl Dimethicone Crossmer Dae-Meticone, Cetyl PG / PP-10/1 Dime Ticon, Trehalose, and Setei Broth Glyceril stearate, PEG-100 stearate, glycehalgolbucoside I5 , 300 ppm), hydrogenated lecithin, carbomer, thrometin, hydroxyethyl acrylate / sodleacryloyldimethyltaurateco Polymer, allantoin, xanthan gum, dipotassium glycyrrhizate, sodium hyaluronate 100, hydroxypropyltrimonium hyaluronate (10 ppm) hydroxypropyltrimonium hyaluronate (10 ppm), Sodium 1 ppm), High Alluronic Acid (0.25 ppm), Toot Extract, Jellidium Cartillae Neum Extract, seaweed extract, Laminaria cloustoni extract, chlorella vulgaris Sodium hyaluronate crosspolymer extract (0.1 ppm), giant seaweed extract, bladder extract urine, green onion extract, hearing extract, potassium hyaluronate (0.02 ppm), ethylhexyl glycerin, fragrances, butylphenylmethylpropional, hydroxycitronelal, limonene



Saat dibuka, terdapat lid pemisah antara tutup dengan isinya. Sayangnya tidak disediakan spatula untuk mengambil produk. 



Tekstur creamnya sesuai dengan namanya yaitu gel yang sangat watery. Saking watery nya produknya langsung meresap saat aku coba ratakan di wajah. Saat sudah meresap sama sekali gak berat dan meninggalkan rasa lembap dan lembut. Oh ya, aromanya juga sangat lembut seperti aroma flowery yang sangat nyaman. 


Seri Aquaporin ini lebih fokus untuk kulit lembab dan juga glowing karena mengandung 7 tipe Hyaluronic Acid + Aquaporin. 7 tipe Hyaluronic Acid ini terdiri dari kombinasi kecil, sedang dan besar molekul Hyaluronic Acid sehingga mengunci kelembapan di kulit.
Sedangkan Aquaporin adalah protein dalam membran sel yang membentuk pori-pori agar molekul air bebas mengalir ke dalam dan keluar sel sehingga memengaruhi kemampuan kulit untuk melembapkan sendiri secara efisien. Aquaporine juga membantu membangun jaringan air pada setiap lapisan kulit.

Aku sendiri sudah menggunakan PLDQ Aquaporin Concentrate Ampoule & PLDQ Aquaporin Water Cream selama 2 minggu dan overall aku sangat suka sama hasilnya di wajahku. Kebetulan saat ini wajahku di kondisi kering karena efek jerawat. Karena aku menggunakan sabun yang berfungsi sebagai chemical peeling, maka ada bagian di wajahku yang terasa sangat kering. Dengan menggunakan 2 produk ini, aku merasakan lembap dan area kering di wajahku mulai calm. Step yang aku pakai adalah setelah cuci muka, aku langsung pakai PLDQ Aquaporin Concentrate Ampoule dan lanjut PLDQ Aquaporin Water Cream, lalu baru sunscreen dan kemudian baru makeup. 

Nah kalau kalian tertarik mencoba produk dari PLDQ, kalian bisa order dari Shoppe pldq_korea.id : link. Kalian bisa dapatkan 2 produk PLDQ Aquaporin Concentrate Ampoule & PLDQ Aquaporin Water Cream dengan harga Rp. 534.331,-

0 comments:

Posting Komentar